di kutip dari spaceroom.id 3 situs desain logo online dapat menjadi referensi bagi para pemula untuk membuat desain logo secara gratis. Situs ini juga dapat membantu untuk mengenal dan melatih kemampuan dalam desain. Adapun berbagai menu dan fitur yang tersedia sangat mudah diaplikasikan.
3 Situs Desain Logo Online Gratis
Mempelajari seputar desain bahkan mempraktekannya langsung bukan lagi suatu hal yang perlu menguras biaya. Anda bisa mulai membuat desain dan mempelajarinya secara otodidak menggunakan situs logo online secara gratis. Berikut 3 situs pembuat logo gratis.
Canva
Para pengguna Android maupun smartphone mungkin tak asing lagi dengan aplikasi Canva. Aplikasi ini tak hanya bisa diunduh untuk dioperasikan pada smartphone namun juga tersedia dalam versi website dengan alamat www.canva.com yang tentu lebih praktis.
Anda cukup mendaftar untuk masuk kemudian menikmati semua fitur dan template untuk membuat desain. Canva biasa digunakan oleh para online seller untuk melakukan edit konten dan poster dengan cara yang sederhana mudah namun menghasilkan desain berkualitas.
Ucraft
Ucraft atau yang memiliki alamat www.ucraft.com berguna sebagai web builder atau pembangun website dengan adanya desain logo yang menunjang ketertarikan pengunjung. Untuk memudahkan penggunanya Ucraft menyediakan berbagai template yang dapat diedit dan dimodifikasi dengan mudah.
Anda cukup melakukan login dan memilih jenis yang dibuat untuk website. Selain itu terdapat layanan cloud hosting dan layanan digital lainnya yang semakin memanjakan pengguna untuk mengutak-atik desain secara online dan gratis.
Logomaker
Www.logomaker.com merupakan situs yang menyediakan sarana bagi para web designer dan pemula untuk memulai mempraktekkan desain sendiri. Anda cukup bergabung dengan situs tersebut kemudian mulai membuat logo. Hal yang paling mudah adalah saat mengatur nama pada logo.
Lakukan pengisian nama perusahaan dan kata yang ingin dimasukkan pada logo. Kemudian Anda bisa memilih mode logo sesuai referensi dari Logomaker. Berbagai pilihan desain begitu terkesan profesional dan banyak memuaskan pengunjung web tersebut.